Sabtu, 03 Januari 2015

Tips Diet Sehat

Dalam tulisan softskill saya kali ini, saya akan menjelaskan beberapa tips untuk menurunkan berat badan alias diet buat kamu yang memiliki berat badan berlebih. Berikut tipsnya :
  • Jangan Menghindari Sarapan. Sarapan merupakan cara yang baik karena dapat menghasilkan energi untuk memenuhi kebutuhan rutinitas kalian. Jika kalian tidak sarapan, maka ada kemungkinan pada jam makan siang porsi makan kalian akan jauh lebih besar.
  • Minum Air (Bening) 8 Gelas Perhari. Selain makanan, tubuh kita juga memerlukan mineral. Dalam diet diusahakan minum air bening 2 gelas setelah bangun pagi dan dilanjutkan siang sore ataupun malamnya. Kalian diwajibkan mengurangi minum minuman yang mengandung glukosa.
  • Hindari Tidur Setelah Makan. Setelah makan besar, kalian sebaiknya menghindari tidur karena makanan yang sudah masuk ke tubuh kalian belum sepenuhnya dicerna dengan baik oleh tubuh dan bisa mengakibatkan terjadinya timbunan lemak pada tubuh kalian.
  • Pilih Cemilan Sehat. Saat melakukan diet, kalian harus memilih cemilan yang sehat seperti kacang atau popcorn yang memiliki manfaat untuk meningkatkan metabolisme tubuh kalian.
  • Hindari Makanan Olahan. Kalian diwajibkan untuk menghindari makanan olahan atau makanan siap saji (junk food) karena makanan tersebut memiliki kadar lemak yang tinggi yang bisa menghancurkan program diet kalian.
  • Olahraga. Cara ini merupakan cara yang sangat mudah dan tidak memerlukan biaya. Dengan sering-sering berolahraga kalian bisa membakar lemak tubuh kalian dalam porsi yang banyak. Olahraga yang teratur dan diimbangi oleh makanan bergizi akan membuat tubuh kalian sehat dan berat badan kalian tidak melebihi batas normalnya.
Demikian tips diet menurut saya yang bisa saya informasikan. Semoga bermanfaat..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar