Minggu, 04 Januari 2015

Tips Perawatan Rambut Smoothing

Bagi kalian yang mengalami gejala rambut rusak setelah pelurusan rambut (smoothing), disini saya akan menjelaskan tips untuk perawatan rambut smoothing.

Tips pertama adalah menggunakan bahan alami yaitu kelapa. Caranya yaitu siapkan 1 buah kelapa kemudian haluskan kelapa tersebut lalu campurkan dengan air dingin. Setelah itu oleskan pada rambut kalian, diamkan selama 2-3 jam sampai benar-benar meresap lalu bilas dengan air bersih.

Tips kedua yaitu menggunakan buah pisang dan pepaya. Haluskan dan campurkan kedua buah tersebut kemudian tambahkan dengan 1 sendok madu. Campur semua bahan hingga merata. Setelah itu oleskan pada seluruh bagian rambut, diamkan selama 2-3 jam kemudian bilas dengan air bersih dan shampo.

Tips ketiga yaitu menggunakan susu. Susu bukan hanya untuk kesehatan tetapi juga bisa meluruskan rambut kalian. Dengan menyiapkan susu kemudian campurkan dengan sebotol air dingin lalu masukkan ke dalam botol spray dan semprotkan pada seluruh bagian rambut kalian. Tunggu sekitar 10-15 menit lalu sisir rambut kalian. Setelah itu bilas rambut kalian dengan air bersih.

Demikian tips sederhana yang bisa saya bagikan, selamat mencoba dan semoga berhasil :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar