Selasa, 28 April 2015

Seminar Tentang Komputasi Modern

     Dalam tugas kali ini saya akan membahas mengenai contoh artikel dalam seminar tentang komputasi modern. Pertama, saya akan menjelaskan terlebih dahulu apa itu komputasi modern.
     Komputasi modern yaitu sebuah cara untuk menemukan pemecahan masalah atau solusi dari data input dengan menggunakkan suatu sub bidang dari ilmu komputer dan matematika.
Karakteristik dari komputasi modern yaitu :
  • Komputer-komputer penyedia sumber daya bersifat heterogenus karena terdiri dari berbagai jenis perangkat keras, sistem operasi, dan aplikasi yang terpasang.
  • Komputer-komputer terhubung ke jaringan yang luas dengan kapasitas bandwidth yang beragam.
  • Komputer maupun jaringan tidak terdedikasi, bisa hidup atau mati sewaktu-waktu tanpa jadwal yang jelas.
     Seminar komputasi modern yang akan saya bahas berjudul "SEMINAR IMPLEMENTASI INOVASI IT DI BPJS KETENAGAKERJAAN". Seminar tersebut diselenggarakan pada :
Hari/Tanggal     : Sabtu, 10 januari 2015
Waktu              : 08.00 s/d 12.00 WIB
Tempat            : Ruang auditorium Kampus D gedung 4 lantai 6 Univ. Gunadarma Depok
Kapasitas         : 300 Mahasiswa/i Universitas Gunadarma
Narasumber     : Romie Erfianto (Kepala Divisi Pengembangan IT BPJS)
Moderator       : Dr. rer. nat I Made Wiryana

     Dalam seminar tersebut dibahas mengenai partisipasi Universitas Gunadarma untuk bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan Pusat jakarta dengan mengadakan seminar dalam rangka sosialisasi Implementasi IT pada BPJS Ketenagakerjaan kepada para mahasiswa/mahasiswi Universitas Gunadarma. BPJS Ketenagakerjaan ingin menyampaikan pencapaian mereka terutama dalam penggunaan IT di perusahaan, sehingga mahasiswa/mahasiswi lebih mengetahui manfaat IT didunia kerja, khususnya di PT BPJS Ketenagakerjaan.

     Menurut saya, seminar tersebut sangat bagus untuk diselenggarakan khususnya untuk para mahasiswa/mahasiswi karena dapat menambah pengetahuan tentang teknologi informasi dalam dunia kerja yang semakin berkembang pesat dan dapat memberikan gambaran tentang implementasi ilmu yang kita dapat selama kuliah khususnya untuk jurusan teknik informatika. Untuk kapasitas seminar saya rasa masih kurang karena masih banyak mahasiswa/mahasiswi dari jurusan lain yang ingin ikut berpartisipasi dalam seminar tersebut dan jika memungkinkan sebaiknya seminar tersebut dibuka untuk umum juga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar